Sunday, October 27, 2013

Eiffel Tower~

Menara Eiffel (bahasa Perancis: La tour Eiffel) adalah bangunan yang paling menonjol di kota Paris dan dikenal di dunia sebagai simbol negara Perancis. Namanya diambil dari nama perancangnya, Alexandre Gustave Eiffel dan sejak dibangun pada 1889 sampai 1930 adalah bangunan tertinggi di dunia. Sebagai tempat wisata dan ikon Paris serta Perancis, menara ini dikunjungi oleh sekitar 5,5 juta turis.
Menara ini memiliki ketinggian 300 meter dan di atasnya terdapat antena televisi setinggi 24 m. Angin dapat menyebabkan menara ini bergoyang sebanyak 6-7 cm dan panas dapat menyebabkan puncak menara menjauh hingga 18 cm dari matahari. Menara Eiffel memegang rekor bangunan tertinggi selama 40 tahun.



Saturday, October 5, 2013

Sungai Han~

Sungai Han adalah sungai Seoul yang terbentuk akibat pertemuan dari Sungai Namhan dan Sungai Bukhan.

Sungai Han memiliki pemandangan yang indah pada malam hari karena terdapat Banpo Bridge yang melintas sepanjang Sungai Han.


Suasana romantis dipancarkan dari sorotan lampu warna-warni, semacam air terjun buatan dengan berbagai macam gerak air semakin membuat Sungai Han terlihat begitu mempesona. Setiap menit 190 ton air memancar melalui hampir 10.000 nozel (lebih tepatnya 9, 380) di kedua sisi jembatan. Bukan hal aneh jika banyak orang berkunjung ke Banpo Bridge, hanya untuk menyaksikan attraksi air mancur yang dikombinasi dengan lighting serta musik yang menawan. Sungai Han yang membelah kota Seoul itu cocok digunakan untuk tempat jalan-jalan di malam hari, tempat untuk menyatakan cinta, ataupun hanya sekedar memandangi pemandangannya saja.

http://www.dewatajourney.com/10-tempat-wisata-yang-menarik-di-korea-selatan/